Berbagi Informasi Tentang Berita Terbaru, Gadget, Komputer, Fotografi, Kesehatan, Lowongan Kerja, Travelling dan Tips

Jumat, 12 Desember 2014

Cara Memutihkan Wajah Secara Alami

Bagi kebanyakan orang memiliki kulit wajah yang putih dan berseri merupakan hal utama untuk selain tampil menawan di hadapan orang lain juga mampu meningkatkan rasa kepercayaan diri. Dengan terobsesinya untuk mendapatkan kulit putih dan bersih, orang – orang pun makin giat untuk melakukan perawatan di klinik – klinik kecantikan maupun penggunaan produk kecantikan secara mandiri. Sehingga tak sadar bila mereka seringkali menghabiskan uang banyak hanya demi perawatan tersebut. Sebenarnya ada metode yang mudah dan cukup untuk dilakukan di dalam rumah secara langsung yaitu menggunakan Cara Memutihkan Wajah Secara Alami. Tips ini, disamping aman juga tidak akan menimbulkan efek samping yang berarti serta bahan – bahannya juga gampang didapatkan. Jadi anda tak perlu bersusah payah untuk mengeluarkan dana berlebihan hanya untuk memutihkan kulit wajah karena dengan bahan alami, keinginan anda juga bisa tercapai dengan ketelatenan dan teratur. Baca juga cara menghilangkan bekas jerawat.

6 Cara Alami Memutihkan Wajah

Cara Memutihkan Wajah Secara Alami

1. Bubuk cendana dan susu murni
Campuran dari kedua bahan tersebut juga bisa untuk memutihkan wajah dengan alami. Caranya yaitu ambil 1 seondok bubuk cendana dan 1 sendok susu murni lalu aduklah dalam satu gelas hingga terlihat kental. Lalu oleskan di wajah anda sampai membentuk seperti masker wajah. Biarkan kurang lebih 30 menit dan bilas dengan air bersih. Cara ini akan lebih efektif untuk jenis kulit yang kering dan berminyak karena selain meningkatakn kecerahan kulit juga mampu untuk menjaga kelembapannya.

2. Kentang
Kentang juga kaya akan nutrisi yang diperlukan untuk menyehatkan kulit wajah. Caranya yaitu haluskan kentang yang sudah dibersihkan sebelumnya ke dalam blender. Bila telah halus, silahkan untuk menambahkan beberapa tetes madu murni. Kemudian Oleskan bahan tersebut di area wajah anda. Diamkan sampai mongering dan basuh muka anda memakai air bersih.

3. Lobak putih

Dengan lobak putih bisa membuat kulit anda lebih cemerlang dan berseri – seri. Caranya yaitu parut terlebih dahulu lobak putih yang telah disiapakn, lalu haluskan hingga menjadi seperti jus. Gosok – gosokan halusan tersebut oada wajah anda sambil dilakukan pemijatan secara lembut. Tunggu sampai 15 menit, lalu bila memakai air bersih.

4. Bengkuang
Cara Memutihkan Wajah Secara Alami dengan memakai bengkoang sudah banyak dilakukan oleh masyarakat pada umumnya. Karena kandungan vitamin C dan B pada bengkoang terbukti jelas dapat memutihkan wajah dan menghilangkan noda – noda hitam di sekitar wajah. Cara pembuatanya yaitu partu bengkoang beberapa biji, lalu peras dan ambil sari – sarinya untuk dituangakn pada sebuah gelas. Setelah di diamkan kurang lebih 30 menit maka akan anda endapan putih sari. Endapan inilah yang akan dibuat untuk masker wajah lalu dibiarkan mengering. Langkah terakhir yaitu cuci wajah anda dengan air bersih.

5. Mentimun
Manfaat utama mentimun adalah untuk menghilangkan kehitam – hitaman di sekeliling mata yang biasa disebut dengan mata panda. Disisi lain mentimun juga mampu bekerja efektif dalam mencerahkan kulit wajah. Caranya yaitu ambil iris beberapa bagian mentimun, setelah itu gosokan di daerah sekitar wajah anda secara merata selama 15 menit. Selanjutnya basuh muka anda memakai air bersih. Mentimun juga dipercaya bisa mencegah timbulnya komedo maupun jerawat.

6. Yoghurt dan madu
Yoghurt juga berguna untuk mencerahkan kulit sehingga nampak lebih putih berseri – berseri. Penggunaanya juga gampang, yaitu siapkan 1 sendok yoghurt yang masih murni dan segar, lalu campurkan ½ sendok  madu murni. Aduk dalam tempat kecil hingga menjadi seperti gel. Anda bisa mengoleskanya secara langsung pada permukaan kulit wajah anda lalu diamkan dan tunggulah 15 menit berlalu. Kemudian bilas dengan air bersih.

Lakukan salah satu diantara banyak cara memutihkan wajah secara alami diatas secara rutin dan teratur agar hasilnya juga lebih maksimal. memang sedikit lebih lambat daripada produk – produk kimia namun lebih aman jika anda menggunakan bahan alami.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cara Memutihkan Wajah Secara Alami